Home » » Gelar Karnaval Ala JFC

Gelar Karnaval Ala JFC

Written By Unknown on Jumat, 14 Juni 2013 | 10.29

Cerita dari Puger- Kawan, Kamis siang kemarin, sejumlah siswa TK Dewi Masitoh 53 Kasiyan Puger, tampak terlihan anggun dan elegan, menggunakan kostum karnaval di sepanjang jalan, yang tidak jauh dari sekolahnya itu.

Disepanjang jalan itu, sejumlah siswa yang rata-rata masih berusia 5 tahun itu, bergaya menyerupai para model Jember Fashion Carnaval (JFC). Bahkan kawan, busana yang mereka gunakan pun, juga mirip busana yang dipakai model JFC.

Bagi kepala sekolah tersebut kawan, jika acara tersebut bermaksud, agar para siswanya mulai mengenal kesenian sejak dini. Bahkan dia juga berharap kawan, agar acara tersebut bisa meningkatkan imajinasi anak didiknya, kusunya dalam seni fashion. "Kami berharap kegiatan ini menjadi pendorong siswa kami, agar memiliki kreativitas sedini mungkin," ungkapnya.

Terlihat kawan, seorang peserta karnaval bernama Putra Bagus Kara, begitu semangatnya mengikuti kegiatan tersebut, meski terik matahari begitu menyengat di siang itu. "Senang om bisa ikutan," ucapnya dengan singkat. Begitu kawan, cerita tentang karnaval ala TK Dewi Masitoh. (Ruv)

Reporter : Ruvi Bela Negara
Share this article :

0 komentar :

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !


 
Support : Ensiklopediakku | CeritaJember
Copyright © 2013. Cerita Jember - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by CeritaJember
Proudly powered by Ensiklopediakku